Cara Yang Aman Ketika Melakukan Investasi Emas Batangan

Diposkan oleh haribest on Jumat, 20 September 2013

 Investasi emas batangan memiliki keunggulan dan kelemahan tersendiri sehingga menjadi sebuah konsekwensi jika anda akan melakukan investasi emas batangan ini. Artinya anda harus lebih jeli lagi jika akan melakukan investasi diberbagai sektor apapun. Terutama dengan investasi emas batangan yang notabene memiliki sedikit kemungkinan untuk mengalami kerugian. Walaupun sedikit tingkat kerugian yang ditimbulkan dari melakukan investasi emas batangan ini, tapi kemungkinan untuk merugi pasti akan ada. Maka dari itu diperlukan adanya teknik pada saat melakukan investasi ini, terutama dari tingkat keamanannya. Karena investasi emas batangan ini akan sangat aman jika dilakukan di pegadaian. Alasannya adalah investasi emas di pegadaian memiliki tingkat keaslian emas yang terjamin. Alasan lain karena pegadaian merupakan BUMN yang sangat bonafit sehingga jika terjadi sebuah kesalahan pada pihak pegadaian akan dapat dipertanggung jawabkan. Selain itu, melakukan invesatsi emas batangan di pegadaian ini sangatlah mudah karena anda hanya melakukan datang langsung ke kantor pegadaian yang ada di kota anda dan ini adalah legal.
    Sebagai rujukan dan sebuah pertimbangan ketika anda melakukan investasi emas batangan di pegadaian, bahwa harga emas di pegadaian selalu diupdate setiap hari yang akan disesuaikan dengan harga emas yang ada di pasar dunia. Untuk updatenya pun dapat anda lihat di situs resmi pegadaian di berbagai kota yang ada di Indonesia. Untuk berat emas yang dijual di pegadaian ini juga sanagt bervariasi, dari berat emas sebedar 5 gram hingga yang memiliki berat ratusan gram. Untuk keamanan yang dilakukan di pegadaian ini juga akan sangat aman jika anda bandingkan dengan melakukan penyimpanan di rumah anda. Selain riskan kehilangan jika disimpan di rumah anda, maka dipegadaian akan dijamin kalau emas yang anda investasikan akan selalu aman jika ada berbagai hal yang tidak diinginkan pun, pihak pegadaian akan bertanggung jawab sepenuhnya sehingga anda akan mendaatkan apa yang menjadi hak anda.
    Lakukanlah pembelian emas batangan untuk anda investasikan pada saat harga emas turun yang dapat anda temukan untuk tingkat harganya di situs resmi setiap pegadaian di kota anda seperti tadi. Kemudian anda jual pada saat harga emas tinggi sehingga keuntungan yang dimiliki adalah selisih dari harga jual dikurangi harga beli dan hasilnya adalah laba atau untung. Untuk keasliannya, emas batangan yang anda beli di pegadaian memiliki kemurnian 99,9% dan tentunya bersertifikat sebagai bukti kalau emas batangan tersebut adalah asli dan akan dengan mudah jika anda jual kembali. Jadi kesimpulannya adalah jika anda ingin melakukan investasi emas batangan maka sebaiknya anda melakukannya di lembaga lembaga resmi pemerintah seperti yang telah dijelaskan di atas tadi.

Kelebihan Dan Kekurangan Investasi Emas Batangan

{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar